Senin, 09 Mei 2016

Pakuniran . Kecamatan Pakuniran Memperingati Hari Pendidikan Nasional Tanggal 02 Mei 2016 mengadakan apel bersama di Lapangan Pakuniran yang di hadiri oleh Dinas Instansi se- Kecamatan Pakuniran. dan semua Lembaga Pendidikan yang ada di Kecamatan Pakuniran mengikuti apel tersebut.

Minggu, 08 Mei 2016

Sosialisasi eks Korban Bencana di Kecamatan Pakuniran

Pakuniran. Dinas Sosial Kabupaten Probolinggo Mengadakan Sosialisasi dan Pemantapan Bagi korban bencana Alam akibat banjir.sungai pancar glagah tahun 2013 .
Camat Pakuniran menghimbau kepada semua masyarakat agar memperhatikan beberapa hal antara lain : 

Banjir terjadi karena beberapa faktor sebagai berikut:

  • Penyumbatan aliran sungai ataupun selokan Penyumbatan ini terjadi karena masyarakat terbiasa membuang sampah di sungai. Mereka beranggapan bahwa apabila sampah dibakar, maka akan menimbulkan polusi udara dan bau tidak sedap. Sehingga mereka mengambil jalan pintas tanpa memikirkan sebab dan akibatnya. Penyumbatan ini juga terjadi karena sedimentasi atau pengendapan yang terjadi di hilir sungai. Pengendapan ini mengurangi kemampuan sungai untuk menampung air.
  • Penggundulan hutan Sikap manusia yang tidak berfikir jauh sebelum bertindak, menyebabkan manusia bertindak secara sewenang-wenang terhadap lingkungan. Tindakan ini dapat berupa penebangan hutan yang tidak menggunakan sistem tebang pilih. Akibat yang ditimbulkan adalah tidak adanya pohon untuk menyerap air sehingga air mengalir tanpa terkendali.
  • Curah hujan tinggi Curah hujan yang relatif tinggi, menyebabkan sungai-sungai tidak mampu menampung volume air yang melampaui kapasitas.
    yang tidak menggunakan sistem tebang pilih. Akibat yang ditimbulkan adalah tidak adanya pohon untuk menyerap air sehingga air mengalir tanpa terkendali.
  • Sedikitnya daerah serap Di zaman modern kali ini, daerah serapan sangat jarang ditemukan. Terutama di daerah perkotaan yang pada dasarnya sangat rentan terhadap banjir, mengingat kondisi kota berada di dataran rendah. Daerah serap justru banyak tertutup dengan aspal ataupun pembetonan sehingga air tidak dapat meresap ke dalam lapisan tanah.
  • Pendirian rumah di sepanjang sungai 
Dampak yang di akibatkan Banjir 
  • Rusaknya sarana dan prasarana
    Air yang menggenang memasuki partikel pada dinding bangunan, apabila dinding tidak mampu menahan kandungan air maka dinding akan mengalami retak dan akhirnya jebol.
  • Hilangnya harta benda
    Banjir dalam aliran skala besar mampu menyeret apapun yang dilaluinya termasuk harta benda. Seperti kursi, kasur, meja, pakaian, dan lain sebagainya.
    Menimbulkan korban jiwa
  • Hal ini disebabkan karena arus air terlalu deras sehingga banyak penduduk yang hanyut terbawa arus.
    Rusaknya areal pertanian
  • Banjir mampu menenggelamkan areal sawah. Tentu saja hal ini sangat merugikan para petani dan kondisi perekonomian negara menjadi terganggu.

Kecamatan Pakuniran merupakan daerah Rawan Banjir terutama Desa Pakuniran, Patemon Kulon. Gunggungan Lor, Gunggungan Kidul, Ranon, Kedung Sumur merupakan daerah langganan banjir.

Dinas Sosial Kabupaten Probolinggo menghimbau kepada warga yang ada di daerah rawan banjir harus siaga kalau hujan deras sudah turun.

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.comnya.com tipscantiknya.com